Pemuda Pemudi Jalan Buntu
Sumber foto: https://wasabipublicity.com/ Banyak banget orang-orang yang masih produktif--usia muda dibawah 25 tahun--yang masih terumbang ambing hidupnya. Entah itu karena lingkungan atau ketidak sadaran diri di usia yang produktif. Alhasil, malah meringkuk di sebuah siklus melingkar dan tak kunjung terbuka. Entah disadari atau tidak, masih banyak orang-orang yang tidak tamat bangku SMA bahkan SMP. Dulu, aku pikir kemauan orang tua yang berfikiran “tradisional”-lah yang menyebabkan hal itu terjadi. Tetapi setelah aku selidiki, sebagian ada yang tidak. Sebelumnya, kalian mungkin sudah membaca opiniku yang berjudul “Keceriaan yang Abadi”. Aku sangat setuju dengan kehidupan orang orang karena mereka telah berkutat dan bekerja keras dengan apa yang mereka pilih dan apa yang mereka jalani. Aku merasa respect terhadap hal itu. Tetapi pemuda – pemudi di desa maupun di kota pada sisi lain yang mereka sebut “Keren” adalah hal-hal yang berbau negatif. Terus menerus mereka beregenerasi melakuk